Monev Jamsostek pada Ekosistem Desa, BPJamsostek Blitar Undang Koordinator Camat se- Kabupaten Blitar

Monev Jamsostek pada Ekosistem Desa, BPJamsostek Blitar Undang Koordinator Camat se- Kabupaten Blitar

Image

Klikwarta.com
Jumat, 21/06/2024 – 12:31

Body

Klikwarta.com, Blitar – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Blitar mengadakan pertemuan dengan koordinator camat se- Kabupaten Blitar, pada Selasa (11/6/2024), di Ruang Rapat Kantor BPJS Ketenagakerjaan Blitar.

Pertemuan ini dalam rangka monitoring dan evaluasi mengenai sejauh mana perkembangan pelaksanaan Jaminan sosial ketenagakerjaan pada Ekosistem desa khususnya perlindungan Jaminan sosial ketenagakerjaan bagi perangkat desa di Kabupaten Blitar.

Kegiatan ini juga menjadi sarana inventarisasi persoalan yang mesti diperbaiki kedepannya dalam hal peningkatan pelayanan perlindungan ketenagakerjaan di Kabupaten Blitar.

“Jadi ini kegiatan pertemuan dengan koordinator camat sekabupaten blitar dalam rangka untuk monitoring evaluasi terkait pelaksanaan program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi perangkat desa di Kabupaten Blitar dan juga menjalin hubungan baik dengan para Koordinator Camat untuk peningkatan Pelayanan Kami kepada peserta,” jelas Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Blitar, Venina.

Selain membahas pelaksanaan program-program jaminan sosial ketenagakerjaan, pihaknya juga melakukan pembahasan terhadap pelayanan dan kepatuhan pembayaran iuran kepesertaan.

Kemudian ia juga meminta saran dan masukan untuk pengembangan pelayanan perlindungan ketenagakerjaan kepada perangkat desa di Kabupaten Blitar terhadap pelayanan BPJS Ketenagakerjaan selama ini. 

“Selain itu juga membahas mengenai Pelayanan kami dan juga kepatuhan dalam hal pembayaran iuran, masukan atas pelayanan bpjs ketenagakerjaan agar kedepannya pelaksanaan perlindungan bagi perangkat desa se- Kabupaten Blitar bisa terlaksana dengan baik,” tandasnya.

“Kami bertekad untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan perlindungan ketenagakerjaan kepada seluruh peserta BPJS Ketenagakerjaan termasuk para perangkat desa se- Kabupaten Blitar,” pungkasnya.

(Pewarta : Faisal NR)
https://ouo.io/O4T0xM

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started